Pembagian Kata

Bismillaahi Wal Hamdulillaahi

Melanjutkan  Durusullughoh Satu

Pelajaran Ke Lima


FAIDAH TAMBAHAN ( BAB 1-5)
   
  

Tujuan yang ingin dicapai :
------------------------------------------------

1. Mengetahui pembagian kata.

2. Mengetahui pembagian isim.

3. Mengingat kembali isim-isim ma'rifah yang telah dipelajari.

4. Mengingat kembali pola suatu kalimat.

5. Mengenal apa itu mubtada.

6. Mengenal apa itu khabar.

___________________


Penyampaian materi :
----------------------------------------

Suatu kata dalam bahasa arab bisa disebut dari salah satu 3 nama berikut yaitu

🔸ISIM      🔸FI'IL     🔸HURUF

Jadi suatu kata kalau dia bukan isim, maka pastilah ia fi'il atau huruf ;

Atau kalau ia bukan fi'il, maka pastilah ia isim atau huruf ;

Ataupun kalau ia bukan huruf, maka pastilah ia isim atau fi'il.

________________

Isim adalah suatu kata yang mempunyai makna, dan tidak terikat dengan waktu.

Isim kadang disebut kata benda, termasuk juga disini kata sifat, kata depan/ keterangan, kata tanya.

Contoh :

قلمٌ ، جديدٌ  ،أين  ،تحتَ

_________________

Fi'il adalah suatu kata yang mempunyai makna dan terikat dengan waktu.

Fiil ini sering disebut dengan kata kerja.

Contoh :

ذهب

Dia telah pergi.

يذهب
Dia sedang/ akan pergi.

اذهب
Pergilah !

_________________

Huruf adalah suatu kata yang tidak bisa difahami kecuali digandengkan dengan kata lainnya.

Contoh :

على، فى، منْ

________________

و الله اعلم با لصواب

Ditulis Oleh Ummu Mu'awiyah Mariyah
Telah dikoreksi Al Ustadzah Umm Ishaq Al Bantuliyah حفظهما الله

دروس اللغة العربية

__________________

Sumber : bit.ly/durusullughoh
( Channel Telegram Khusus Akhwat ! )

Gabung Ke : bit.ly/NgajiBahasaArab
( Channel Telegram Untuk Ikhwan )

Artikel Pelajaran Bisa Dilihat :
Di www.NgajiBahasaArab.blogspot.com
Pada 18.04.2016


Postingan terkait:

Tidak ada tanggapan

Posting Komentar

Ketentuan mengisi komentar
- Pilihlah "BERI KOMENTAR SEBAGAI:" dengan isian "ANONYMOUS/ANONIM". Identitas bisa dicantumkan dalam isian komentar berupa NAMA dan DAERAH ASAL
- Setiap komentar akan dimoderasi