Apakah Keridhoan Orang Tua Adalah Syarat Sahnya Pernikahan?

KajianIslamTemanggung, [26.07.16 17:16]
*⛵️🚆🚦FIQIH ULAMA SEPUTAR NIKAH*

---------------🛩🌥---------------


||💡|| _Asy-Syaikh Al-Allamah Muqbil bin Hadi rahimahullah_


*⚓️ Pertanyaan :*
〰〰〰〰〰〰

*❓ Apakah keridhoan orang tua adalah syarat sahnya pernikahan?*


*✅ Jawaban :*
〰〰〰〰〰〰

*||☝🏽️|| Apabila kedua orang tua adalah orang yang bijak lagi komitmen terhadap Al-Quran dan Sunnah,  maka kami nasihatkan agar engkau mematuhi keduanya.*

||🎗|| Diriwayatkan oleh Tirmidzi dan yang lainnya dari Abdullah bin Umar bahwa Umar menyuruh Abdullah supaya menceraikan istrinya namun ia menolak. Umar pun mengadukannya kepada Nabi shallallahu alaihi wa sallam maka beliau bersabda,  "Taatilah bapakmu."

||✋🏾|| Adapun jika orang tuamu tidak suka kepada wanita yang komitmen terhadap ajaran agama,  penuntut ilmu (agama) atau wanita yang ingin fokus mempelajari ilmu syar'i,  maka tidak wajib mentaati keduanya. *Karena Nabi shallallahu alaihi wa sallam bersabda,  "Hanyalah ketaatan pada perkara yang makruf." Sehingga tidak wajib taat dalam urusan ini.*

|| ⚖|| Adapun dalam perkara lain yang sesuai dengan tuntunan syariat maka keduanya harus ditaati. *Allah ta'ala berfirman dalam kitab-Nya mulia,  "Dan pergaulilah keduanya di dunia dengan baik." Sehingga engkau mentaati keduanya pada selain kemaksiatan kepada Allah.*

*||📚|| Sumber : Kaset rekaman Asilah Ahli Ta'iz*

----------------🇲🇨🇸🇦----------------

 السؤال

هل رضى الوالدين شرط في صحة النكاح ؟

الجواب

إذا كان الوالدان رشيدان يتقيّدان بالكتاب والسنّة ، فالذي ننصح به أن تطيع والدك في هذا ، فقد روى التّرمذيّ وغيره عن عبد الله بن عمر رضي الله تعالى عنهما ، أنّ عمر أمره أن يطلّق امرأته ، فأبى عبد الله ، فشكاه عمر إلى النّبيّ - صلّى الله عليه وعلى آله وسلّم - فقال :" أطع أباك" ، أمّا إذا كان الأبوان لا يحبّان امرأة ملتزمة بالدّين ، أو متعلّمة ، أو تريد أن تتفرّغ للعلم ، فلا طاعة لهما لأنّ النبيّ - صلّى الله عليه وعلى آله وسلّم - يقول : " إنّما الطاعة في المعروف " ، لا طاعة لهما في هذا الأمر في نفسه ، أمّا في غيره ممّا هو موافق للشرع فيطاعا فإنّ الله سبحانه وتعالى يقول في كتابه الكريم : { وَصَاحِبْهُمَا فِي الدُّنْيَا مَعْرُوفاً} ، فأنت تطيعه في غير معصية الله
 ------------
 من شريط : ( أسئلة أهل تعز )


═════════════════════

[ 🖥 ]  *WA KITA🕋SATU*
[ 🌐 ]  *CHANNEL* : Http://tlgrm.me/KajianIslamTemanggung

Postingan terkait:

Tidak ada tanggapan

Posting Komentar

Ketentuan mengisi komentar
- Pilihlah "BERI KOMENTAR SEBAGAI:" dengan isian "ANONYMOUS/ANONIM". Identitas bisa dicantumkan dalam isian komentar berupa NAMA dan DAERAH ASAL
- Setiap komentar akan dimoderasi