Shahih Al Bukhari hadits nomor 12 - Memberi makanan termasuk keislaman

٦ - بَابٌ إِطۡعَامُ الطَّعَامِ مِنَ الۡإِسۡلَامِ
6. Bab memberi makanan termasuk keislaman

١٢ - حَدَّثَنَا عَمۡرُو بۡنُ خَالِدٍ قَالَ: حَدَّثَنَا اللَّيۡثُ عَنۡ يَزِيدَ، عَنۡ أَبِي الۡخَيۡرِ، عَنۡ عَبۡدِ اللهِ بۡنِ عَمۡرٍو رَضِيَ اللهُ عَنۡهُمَا: أَنَّ رَجُلًا سَأَلَ النَّبِيَّ ﷺ: أَيُّ الۡإِسۡلَامِ خَيۡرٌ؟ قَالَ: (تُطۡعِمُ الطَّعَامَ، وَتَقۡرَأُ السَّلَامَ عَلَى مَنۡ عَرَفۡتَ وَمَنۡ لَمۡ تَعۡرِفۡ). [الحديث ١٢ – طرفاه في: ٢٨، ٦٢٣٦].
12. ‘Amr bin Khalid telah menceritakan kepada kami. Beliau berkata: Al-Laits menceritakan kepada kami dari Yazid, dari Abu Al-Khair, dari ‘Abdullah bin ‘Amr radhiyallahu ‘anhuma: Bahwa seseorang bertanya kepada Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam: Amalan Islam apa yang paling baik? Nabi menjawab, “Engkau memberi makan dan mengucapkan salam kepada orang yang engkau kenal dan yang tidak engkau kenal.”


dari ismailibnuisa.blogspot.com

Postingan terkait:

Tidak ada tanggapan

Posting Komentar

Ketentuan mengisi komentar
- Pilihlah "BERI KOMENTAR SEBAGAI:" dengan isian "ANONYMOUS/ANONIM". Identitas bisa dicantumkan dalam isian komentar berupa NAMA dan DAERAH ASAL
- Setiap komentar akan dimoderasi