Apa Yang Dibaca Oleh Orang Yang Berbuka?

tafsir al quran, hadits, fatwa ulama, artikel, faidah, kata mutiara dan hikmah, serta tanya jawab kajian islam Apa Yang Dibaca Oleh Orang Yang Berbuka?
<Telah datang dari ibnu umar radhiyallohu 'anhu beliau berkata :
Dahulu nabi shollallohu 'alaihi wa sallam apabila berbuka mengucapkan :

ذَهَبَ الظَّمَأُ وَابْتَلَّتِ العُرُوقُ وَثَبَتَ الأَجْرُ إِنْ شَاءَ اللهُ .

" Telah hilang rasa haus dan telah basah urat - urat dan telah tetap pahala jika Alloh menghendaki " .

Hadits ini diriwayatkan oleh abu daud dan dihasankan oleh syaikh al albani rahimahulloh di dalam " al irwa' 4 / 39 " .

Kapan do'a ini dibaca ?
Doa ini dibaca setelah berbuka puasa .

Berkata al mala ali al qori ketika menjelaskan hadits diatas di dalam kitab mirqotul mafatih 4 / 1386 :
( Dari ibnu umar berkata : dahulu nabi shollallohu 'alaihi wa sallam apabila berbuka ) *yakni setelah berbuka*.

Berkata az zaidaniy di dalam kitab al mafatih 3 / 23 :
" Doa ini dibaca setelah berbuka dengan air " .

Berkata syaikh muhammad bin sholih al utsaimin di dalam al liqo' asy syahr 8 / 25 :
" Adapun setelah berbuka sesungguhnya jiwa itu telah merasakan ketenangan dan kegembiraan , seringnya muncul kelalaian , akan tetapi datang sebuah dzikir dari nabi shollallohu 'alaihi wa sallam apabila shohih maka dibaca setelah berbuka puasa :

ذهب الظمأ وابتلت العروق وثبت الأجر إن شاء الله

ini tidaklah terjadi melainkan setelah berbuka " . selesai

Apakah semua orang yang berpuasa disunnahkan membaca doa ini ?

*Yang disunnahkan untuk membaca doa ini adalah orang yang berpuasa yang merasakan kehausan* .

Berkata syaikh ibnul utsaimin di dalam kitab asy syarhul mumti' 6 / 441 :
" Yang tampak pada hadits ( ibnu umar ) bahwa doa tersebut dibaca apabila orang yang berpuasa merasakan kehausan dan keringnya urat - urat " .

Beliau rahimahulloh juga ditanya sebagaimana disebutkan di dalam kitab al kunzuts tsamin fii sualaati ibni utsaimin 1 / 91 :

Pertanyaan :
Ada yang menukil bahwasanya Anda mengatakan : sesungguhnya sabda nabi shollallohu 'alaihi wa sallam ( ذهب الظمأ وابتلت العروق وثبت الأجر إن شاء الله ) tidak diucapkan kecuali oleh orang merasakan kehausan ( ketika berpuasa ) , apakah ini benar

Jawaban :

Iya , saya telah mengucapkannya , yang demikian itu karena nabi shollallohu 'alaihi wa sallam jujur di dalam ucapannya , dan saya jika berpuasa di musim dingin tidak merasakan haus dan keringnya urat - uratku maka aku tidak membaca doa ini

Selesai .

Ditulis oleh:

Abu Suhail Abbas Al jogjawiy. حفظه الله

Telegram.me/salafycurup

Postingan terkait:

Tidak ada tanggapan

Posting Komentar

Ketentuan mengisi komentar
- Pilihlah "BERI KOMENTAR SEBAGAI:" dengan isian "ANONYMOUS/ANONIM". Identitas bisa dicantumkan dalam isian komentar berupa NAMA dan DAERAH ASAL
- Setiap komentar akan dimoderasi