
<Pertanyaan Kedua dari Fatwa Nomor 572
Pertanyaan 2:
Hukum menyalatkan dua jenazah yang satu ada di hadapan dan yang lainnya tidak ada di hadapan (ghaib); apakah menyalatkan keduanya dengan sekali salat saja? Ataukah menyalatkan masing-masing jenazah secara terpisah?
Jawaban 2:
Mengingat bahwa salat jenazah untuk yang ada di hadapan tidak berbeda dari segi bacaan dan gerakan dengan yang tidak ada di hadapan (ghaib), maka kami memandang bahwa tidak masalah menyalatkan dua jenazah yang ada di hadapan dan yang tidak ada di hadapan ini dengan sekali salat sebagaimana salat pada dua jenazah yang ada di hadapan atau dua jenazah yang tidak ada di hadapan.
Wabillahittaufiq, wa Shallallahu ala Nabiyyina Muhammad wa Alihi wa Shahbihi wa Sallam.
Al Lajnah ad Daimah Lilbuhutsil Ilmiyyah Walifta'
Wakil Ketua: Syaikh Abdurrazzaq 'Afifi rahimahullahu Ta'ala
http://t.me/ukhwh
الصلاة على جنازتين
السؤال الثاني من الفتوى رقم ( 572 )س2: حكم الصلاة على جنازتين إحداهما حاضرة والأخرى غائبة، هل يصلى عليهما صلاة واحدة؟ أم يصلى على كل جنازة صلاة مستقلة بها؟ج2: نظرًا إلى أن الصلاة على الجنازة الحاضرة لا تختلف من حيث الأقوال والأفعال عن الصلاة على الجنازة الغائبة فلا يظهر لنا بأس في الصلاة على الجنازتين؛ الحاضرة والغائبة، صلاة واحدة كالصلاة على جنازتين حاضرتين أو غائبتين.وبالله التوفيق وصلى الله على نبينا محمد وآله وصحبه وسلم.
اللجنة الدائمة للبحوث العلمية والإفتاء
عضوعضونائب رئيس اللجنةعبد الله بن منيععبد الله بن غديانعبد الرزاق عفيفي
Tidak ada tanggapan
Posting Komentar
Ketentuan mengisi komentar
- Pilihlah "BERI KOMENTAR SEBAGAI:" dengan isian "ANONYMOUS/ANONIM". Identitas bisa dicantumkan dalam isian komentar berupa NAMA dan DAERAH ASAL
- Setiap komentar akan dimoderasi